Iklan Bawah Header

Ketahui Pengertian Revolusi Industri 5.0 dan Penerapannya dalam Berbagai Bidang

Ketahui Pengertian Revolusi Industri 5.0 dan Penerapannya dalam Berbagai Bidang

Belakangan ini topik tentang revolusi Industri 5.0 cukup menjadi perbincangan hangat di era yang serba digital seperti sekarang. Meski di dalam era baru ini mulai diterapkan, nyatanya masih banyak yang belum mengenali bahkan tidak tahu dengan pengertian revolusi industri 5.0 ini.

Hal ini harus sudah mulai diketahui, karena kini semua perkembangan teknologi mulai merambah ke berbagai macam bidang. Sehingga sebagai masyarakat yang maju harus turut serta dalam menangani permasalahan melalui pemanfaatan teknologi yang baik.

Pengertian Revolusi Industri 5.0

Kemajuan teknologi yang dibuat sendiri oleh manusia, lama kelamaan semakin berkembang pesat. Dengan hal tersebut, manusia mulai membuat ilmu pengetahuan yang lebih baik lagi. Seperti sekarang, munculnya revolusi Industri 5.0 dengan munculnya teknologi moderna semacam AI dan IoT.

Hal tersebut dibuat dengan tujuan untuk mempermudah hidup manusia secara efektif. Era yang baru ini, sudah dimulai sejak 2019 yang lalu sebagai penerus atas hadirnya revolusi industri 5.0. Konsep antar keduanya tidak terdapat perbedaan yang signifikan hanya saja fokusnya yang lebih disesuaikan.

Pada revolusi Industri 5.0 atau yang dikenal juga dengan istilah Society 5.0 ini lebih mengandalkan manusia sebagai komponen utama didalamnya. Konsep 5.0 ini, juga merupakan penyempurnaan dari berbagai konsep yang telah ada sebelumnya sejak era 1.0.

Sehingga bisa disebutkan, jika pengertian revolusi Industri 5.0 adalah era dimana masyarakat yang bisa menyelesaikan tantangan dan permasalahan. Hal tersebut dilakukan dengan memanfaatkan inovasi yang hadir dari revolusi industri 4.0.

Cara Kerja Revolusi Industri 5.0

Revolusi Industri 5.0 memiliki cara kerja jika taraf konvergensinya sudah tinggi antara dunia maya dan ruang fisik telah tercapai. Pada era 4.0 manusia akan menggunakan layanan data yang diakses melalui internet untuk diambil dan dianalisis informasi yang diperlukan.

Sedangkan pada era 5.0 sebagian besar informasi akan tersedia dari sensor yang berada di ruang fisik. Semua informasi tadi akan terakumulasi di dunia maya yang menjadi suatu big data yang analisisnya akan dilakukan oleh AI.

Semua hasil pemrosesan oleh AI akan dikembalikan hasilnya ke ruang fisik dalam bentuk yang diinginkan. Sederhananya perbedaan antara era 4.0 dan 5.0 terletak pada bagaimana sistem jaringan antara dunia fisik dan dunia maya bisa lebih maksimal dengan bantuan AI. 

Sehingga manusia bisa merasakan hasilnya secara langsung di ruang fisik. Tentu proses ini akan lebih membawa penyegaran bagi Industri dan bisa mempengaruhi berbagai aspek kehidupan. Contohnya pada segi pengambilan keputusan yang digunakan pada penetapan strategi marketing dan lainnya.

Contoh Penerapan Dalam Berbagai Bidang

Setelah sedikit melihat pengertian revolusi industri 5.0 dan cara kerjanya manusia juga harus tahu apa saja penerapannya di kehidupan. Berikut ada beberapa penerapan dari revolusi industri 5.0 dalam berbagai macam bidang kehidupan:

1. Bidang Manufaktur

Peran penting dari Revolusi Industri 5.0 pastinya tidak dapat terpisahkan dari bidang manufaktur. Banyak sekali hal yang berkaitan dengan pemanfaatan teknologi pada bidang ini, sehingga tidak salah jika orang menyebut banyak sekali manfaat yang diberikan.

Melalui konsep ini para pelaku industri akan mendapatkan banyak kemudahan dalam proses bisnis serta manufaktur secara keseluruhan. Para pelaku usaha akan lebih cepat dalam menganalisis masalah dengan menemukan solusi terbaik untuk bisnisnya melalui adanya pemanfaatan teknologi big data dan AI.

Selain itu tenaga kerja juga bisa lebih hemat ongkosnya karena penggunaan robot akan semakin dimaksimalkan. Sehingga proses produksi bisa lebih cepat dan efisien tanpa banyak kendala yang mengganggu, seperti saat menggunakan manusia.

Analisis pesaing juga bisa lebih dimudahkan berkat adanya analisa data yang mapan dengan penggunaan AI dan tools lainnya. Sehingga dengan hal tersebut, daya saing bisnis bisa dipertahankan dan menguntungkan terhadap perusahaan.

2. Bidang Agrikultur

Peranan revolusi industri 5.0 juga berimbas pada bidang yang satu ini. Melalui peranan big data dan analisis dari AI beragam informasi bisa didapatkan. Data meteorologi dalam beberapa bulan kedepan sudah bisa didapatkan prediksinya sehingga bisa mendapatkan beberapa manfaat.

Kini petani bisa lebih mempersiapkan diri dengan melakukan smart farming agar pekerjaan lebih efektif. Tidak hanya itu, petani juga bisa memperluas pasar produk mereka dengan adanya bantuan analisa dan rencana pertanian yang matang.

3. Bidang Kesehatan

Dalam bidang kesehatan, peranan dari era 5.0 ini tidak kalah penting. Untuk mendapatkan informasi dengan penerapan analisa AI bisa menjadi lebih optimal dan lebih efektif. Hasilnya penerapan konsep ini, bisa membantu berbagai hal dalam bidang kesehatan.

Contohnya membantu dalam mendeteksi penyakit sejak dini dengan pemeriksaan secara otomatis. Penggunaan AI juga bisa memberikan data fisiologi pasien secara akurat dan real time tanpa perlu menunggu pencarian berkas. 

Sehingga dengan begitu pasien bisa mendapatkan perawatan yang optimal dengan data yang terpusat meski pasien dirawat di rumah sakit yang berbeda. Perawatan juga bisa lebih efektif dilakukan dengan adanya tenaga tambahan berupa robot.

4. Bidang Transportasi

Manusia adalah makhluk yang punya mobilitas tinggi dan tentunya hal ini cukup menjadi perhatian penting. Seseorang kini bisa memanfaatkan adanya informasi real time, tentang jalur mana yang mengalami kemacetan atau bagaimana kondisi cuaca berkat adanya kontribusi dari AI.

Adanya analisa tersebut secara real time bisa memudahkan manusia dalam mobilitasnya dengan memanfaatkan analisa atas hal yang terjadi. AI bisa membantu memilihkan jalur tercepat yang bisa dilalui dan terhindar dari kemacetan melalui data asli yang sedang terjadi.

Konsep dan pengertian revolusi industri 5.0 sudah selayaknya diketahui masyarakat umum. Hal ini untuk bisa mewujudkan pemerataan dan pembangunan ekonomi yang lebih maju. Dengan demikian, masalah sosial dalam berbagai kehidupan bisa lebih teratasi.

0 Response to "Ketahui Pengertian Revolusi Industri 5.0 dan Penerapannya dalam Berbagai Bidang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel