Iklan Bawah Header

6 Materi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Berdasarkan Mata Pelajarannya

6 Materi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Berdasarkan Mata Pelajarannya

aru-baru ini, Kemendikbud Ristek meluncurkan kurikulum baru untuk diterapkan di lembaga pendidikan. Kurikulum ini hadir, untuk mengubah dan memperbaiki kekurangan dari kurikulum sebelumnya. Salah satu perubahan tersebut, adalah materi kelas 10 Kurikulum Merdeka yang kini tidak lagi dibagi berdasarkan jurusan.

Berdasarkan kurikulum ini, peserta didik bebas memilih mata pelajaran mana yang ingin mereka pelajari. Dengan kebijakan seperti ini, maka peserta didik bisa berkembang sesuai dengan bidang yang mereka minati. Setiap mata pelajaran, tentunya mempunyai materi yang berbeda. Berikut ini pembahasannya:

1. Matematika

Mata pelajaran pertama yang akan dibahas adalah matematika. Mata pelajaran ini menjadi salah satu yang ditakuti peserta didik. Hal itu, karena menurut mereka memahami matematika adalah hal sulit. Melalui kurikulum merdeka, diharapkan peserta didik bisa memahami matematika dengan lebih baik.

Dalam kurikulum merdeka, sudah diatur materi matematika apa saja yang akan dipelajari peserta didik kelas 10 selama 2 semester. Untuk 4 bab pertama, peserta didik akan mempelajari Eksponen & Logaritma, Barisan & deret, Vektor & Operasinya, serta Trigonometri.

Untuk 4 bab selanjutnya, peserta didik akan belajar tentang Sistem Persamaan dan Pertidaksamaan Linear, Statistika, Fungsi Kuadrat, serta Peluang. Kemudian untuk menguji pemahaman peserta didik, guru juga bisa menyediakan soal-soal latihan sesuai dengan materi.

2. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

Selanjutnya ada materi kelas 10 Kurikulum Merdeka untuk mata pelajaran PKn. Mata pelajaran ini terdiri atas 4 bab yang dibuka dengan materi tentang Pancasila. Selanjutnya ada bab yang akan membahas Undang-Undang dan Bhinneka Tunggal Ika.

Bab terakhir, akan berisi materi tentang Negara Kesatuan Republik Indonesia. Semua materi pada mata pelajaran ini, memang dibuat untuk meningkatkan rasa nasionalisme peserta didik. Melalui mata pelajaran ini nilai moral dari peserta didik juga akan diasah.

3. Bahasa Inggris

Materi kelas 10 Kurikulum Merdeka mata pelajaran berikutnya, yaitu bahasa Inggris. Bab pertama dari mata pelajaran ini, akan membahas tentang Great Athletes. Selanjutnya akan membahas Sports Events, serta Sports & Health. Pada bab 4, yang dibahas adalah Healthy Foods.

Pada bab 5 peserta didik akan diajak untuk membahas Graffiti. Materi pada mata pelajaran ini, akan ditutup dengan bab yang membahas Fractured Stories. Setiap bab di mata pelajaran ini, juga akan dilengkapi dengan latihan soal untuk meningkatkan pemahaman peserta didik.

4. IPA (Ilmu Pengetahuan Alam)

Mata pelajaran selanjutnya yang akan dibahas adalah IPA. Sesuai dengan kurikulum merdeka mata pelajaran IPA akan terdiri dari 8 bab pembahasan. Untuk rinciannya bisa dilihat pada penjelasan di bawah:

  • Bab 1 akan membahas pengukuran. Pembahasan akan dimulai dengan alat dan satuan ukur yang digunakan. Selanjutnya ada aturan angka penting dan notasi ilmiah. Lalu yang terakhir adalah nilai ketidakpastian pada pengukuran yang berulang.
  • Bab 2 akan membahas virus dan peranannya. Bab ini, akan mengulas virus secara lengkap mulai dari apa itu virus sampai cara mencegah penyebarannya.
  • Kemudian bab 3 akan mengulas tentang kimia hijau dan pembangunan berkelanjutan. Secara garis besar, isi bab ini adalah hal-hal yang berkaitan dengan kelestarian lingkungan.
  • Di bab 4 peserta didik akan diajak membahas hukum dasar kimia yang ada di kehidupan sekitar. Peserta didik juga akan belajar untuk menggunakan hukum dasar kimia dalam menyelesaikan masalah di kehidupan sehari-hari.
  • Selanjutnya di bab 5, peserta didik akan membahas atom. Bab ini bisa dibilang merupakan lanjutan dari bab 4 yang membahas dasar-dasar kimia.
  • Lalu pada bab 6, peserta didik akan belajar tentang energi terbarukan. Mulai dari bentuk-bentuk energi sampai upaya pemenuhan energi.
  • Selanjutnya untuk bab 7 topik yang dibahas adalah tentang keanekaragaman makhluk hidup. Akan dibahas juga bagaimana peranan mereka di alam.
  • Bab 8 atau bab terakhir akan mengulas tentang pemanasan global. Diawali dengan konsep dasar lalu dijelaskan pula tentang solusi yang bisa diterapkan.

5. IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial)

Selanjutnya ada mata pelajaran IPS. Materi pelajaran yang dibahas adalah ringkasan dari beberapa bidang dan akan disajikan dalam 4 tema utama. Pada tema 1, topik yang dibahas adalah sejarah. Mulai dari pengantar ilmu sejarah sampai belajar melakukan penelitian sejarah.

Untuk tema selanjutnya peserta didik akan belajar tentang segala hal tentang sosiologi. Lalu pada bab 3 materi yang dibahas adalah ekonomi yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan manusia. Kemudian di bab terakhir, peserta didik akan mempelajari materi geografi.

6. Bahasa Indonesia

Mata pelajaran berikutnya yang tidak kalah penting adalah bahasa Indonesia. Sebagai warga negara yang baik, tentu saja harus bisa berbahasa dengan baik dan benar. Topik yang dipelajari pada mata pelajaran ini terdiri atas 6 bab.

Pada bab pertama materi yang dibahas adalah teks laporan hasil observasi. Lalu ada bab 2 yang berjudul mengungkapkan kritikan lewat senyuman serta bab ketiga yang akan membahas hikayat dan cerpen. Peserta didik akan mempelajari teks negosiasi di bab 4.

Berikutnya ada materi teks rekon dan biografi yang dibahas pada bab 5. Materi yang dibahas di bab 6 adalah puisi. Mulai dari pembuatannya sampai cara menyajikan sebuah puisi baik itu dengan cara biasa maupun lewat musikalisasi.

Demikianlah ulasan tentang 6 materi kelas 10 Kurikulum Merdeka yang dikelompokkan berdasarkan materi pelajarannya. Materi yang dipaparkan di atas belum mencakup semua mata pelajaran yang nantinya ada di kurikulum merdeka. Khususnya untuk mata pelajaran agama yang materinya memang sangat beragam.

0 Response to "6 Materi Kelas 10 Kurikulum Merdeka Berdasarkan Mata Pelajarannya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel